News Update :
Home » » Memahami Cara Berfikir Tuhan

Memahami Cara Berfikir Tuhan

بِسْمِ اللّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Allah adalah sang pencipta di seluruh alam jagat raya ini, Dialah yang maha mengetahui segala hal yang ada di alam semesta ini, bahkan seandainya seluruh mahluk didunia ini dikumpulkan untuk menandingi kecerdasan Sang Pencipta ini sekalipun, tidak ada apa-apanya, inilah suhngguh kekuasaanya dilua nalar manusia.
Walaupun sudah dijelaskan dalam Al-Qur'an bahwasanya kita sebagai manusia harus tetap berusaha dan yang menentukanhasilnya adalah Tuhan, masih saja diantara kita banyak yang belum bisa memahami kalimat ini.
terkadang malah marah sendiri, merasa sudah bekerja keras tetapi belum mendapatkan hasilnya.
mengapa seperti ini?
Kenapa bisa begini?
apa yang terjadi?
dll.......
begitulah yang terjadi dalam hidup kita.
untuk itu ada baiknya kita sedikit mengetahui bagaimana cara berfikir Tuhan yang sama sekali kita tidak tau seperti apa. tetapi dengan dasar keimanan kita maka dari sini kita harus belajar memahaminya.

1. Allah tidak memberi secara langsung
Ibarat kita sedang makan nasi, maka nasi tersebut tidak akan datang sendiri kemulut kita untuk bisa kita telan.
butuh perjuangan yang besar untuk bisa makan nasi tersebut. mengapa perjuangan besar hanya untuk memasukan nasi kedalam mulut??? Begini penjelasanya.
Ketika anda baru lahir kedunia, siapa yang menyuapin anda? apakah anda sendiri? tentu orang tua kita bukan?
Ketika anda masih bayi, dan mulai belajar, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk melatih anda untuk memegang sendok untuk makan? betapa sulitnya anak kecil belajar untuk makan sendiri, sehingga terus menerus dicoba dan akhirnya terbiasa, dan sangat-sangat mudah dilakukan ketika beranjak besar dan seterusnya.
Hikmahnya, Seperti itulah cara kerja Allah memberikan mahluknya Rejeki. Dia tidak memberikan rejeki kapa mahluknya secara ajaib tiba-tiba didepan mata. jikapun ada hal ini InsyaAllah akan terjadi di Syurga nanti.
melainkan kita dituntut untuk berusaha mengerjakan sesuatu terlebih dahulu untuk mendapatkanya, untuk itu tingkat kesulitan yang dihadapipun berbeda-beda, tentunya ini semua tergantung kebiasaan yang kita lakukan sepertihalnya menyendok makanan dari piring. jadi semakin sering kita menghadapi maka akan semakin mudah kita melakukanya.
bahkan dalam mahluk terkecil atau terlemah yang dianggap manusiapun harus berusaha dalam mendapatkan makanan atau rejeki. dan mereka semua pasti dijamin kan atas rejekinya masing-masing.

2. Allah selalu memberikan pilihan atas segala jalan yang kita pilih.
Pernahkan anda merasa ragu atau delima dalam hidup anda dalam menentukan sesuatu? apakan anda kira Tuhan diam tidak membantu anda? jangan pernah beranggapan seperti itu, Allah akan selalu anda dalam kehidupan kita baik orang yang beriman ataupun tidak, Allah akan selalu ada, inilah kebaikan Allah terhadap mahluknya. 
Sebagai contoh:
ketika anda memiliki suatu tujuan, baik itu dalam bisnis ataupun dalam rumah tangga. anda selalu di adapkan permasalahan dan pilihan, apakah anda akan memilih jalan pintas ataupun jalan yang berbelok, di keduanya tetap ada langkah yang harus dilewati.
sama halnya dengan bekerja, ketika anda masih pengangguran dan mulai mencari pekerjaan ketika itu banyak pilihan harus bekerja dimana? ini adalah pilah anda, dan setiap pekerjaan yang akan anda pilih Allah juga sudah menyiapkan Opsi apa yang akan menjadi jalan hidup anda. 
jika anda memilih pekerjaan A, mungkin anda akan menjadi kaya dalam waktu 2-3 bulan
jika anda memilih pekerjaan B, mungkin anda akan menjadi kaya dalam waktu 5 bulan
atau jika ana memilih pekerjaan C, justru anda akan lebih cepat kayanya, 1 bulan.
itu semua adalah pilihan kita dan Allah telah memiliki Opsinya, hanya saja kita tidak tahu jalan mana yang akan kita tempuh.

3. Allah selalu memberikan yang terbaik
Apapun doanya kita, allah akan memberikan yang terbaik ituk yang meminta padaNya.
hanya saja kita sebagai manusia tidak mengetahui akan hal ini, ketika anda meminta menjadi orang kaya, dan Allah belum mengbulkanya, maka harus anda sadari bahwa anda belum layak untuk menjadi kaya, seandainya dikabulkan juga maka akan berbahaya buat anda, inilah bentuk sayangnya Allah untuk mahluknya. untuk itu tugas anda adalah "bagaimana caranya untuk anda layak menerima kekayaan tersebut?" yaitu adalah dengan cara kerja keras dan belajar serta tetap konsesten. karena Allah lebih tau daripada diri anda sendiri maka cobalah untuk menjadikan  diri anda layak untuk menerima doa yang anda pinta pada Sang Pencipta.

4. Allah memberikan cobaan untuk menaikan derajat manusia dimata Allah
jangan pernah menyerah ketika anda mengalami cobaan yang menimpa anda, ambil hikmah dibalik itu semua, maka Allah akan tetap membantu dalam segala hal permasalah kita, walaupun cobaan ini adalah datang dari Allah sendiri. ketika anda merasa menyerah dalam cobaan tersebut itu berarti cukup sampai disitulah kemampuan anda dalam peringkat derajat dimata Allah.
5. Allah tidak pernah menyalahi aturan yang sudah dibuatnya

Segala hal yang ada didunia ini adalah kehendaknya, dan akan selalu seperti itu sampai hari kiamat kelak.
Angin memiliki sifat mengalir dari tempat yang dingin menuju ketempat yang lebih panas,
Air mengalir dari tempat yang tinggi menuju ketempat yang lebih rendah,
dll,, inilah ketetapan Allah yang sudah ditetapkan dan tidak akan dirubah olehNya. 
untuk itu jika anda ingin menjadi kaya, maka anda harus bekerja keras dan melewati rintangan yang ada, dan ini juga merupakan ketetapan yang telah dibuatNya.
begitu juga bencara alam, Allah hanya menjalankan apa yang telah dilakukan oleh manusia itu sendiri. jika sering menebang hutan maka sudah pasti akan semakin sedikit resapan air dan penahan tanah, maka tanahpun akan longsor, dan ini adalah ketetapan Allah, bukan Allah yang memberikan bencana, melainkan manusialah yang membuat bencara tersebut. dan ketika benca terjadi mereka justru banyak yang menyalahkan Allah, mengapa diberi bencana, dan bertanya apa salahnya??? ini adalah manusia....




***********************************
وَ السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Semoga Anda Semua Sukses

Bagikan Artikel ini... :

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungan anda di blog ini.
Silahkan tinggalkan komentar anda dengan bijak dan sopan. semua komentar anda diluar tanggung jawab kami, dan kami harap jangan membuat spam di komentar.
dan jangn lupa untuk dibagikan ya...

 
Copyright © 2011. Narno24 . All Rights Reserved.
Design Template by Narno24 | Support by creating website